Jelang Nikah, Alyssa Soebandono Putuskan Untuk Berjilbab


Alyssa Soebandono juga menggelar pengajian, Sebelum akhirnya melakukan prosesi siraman,. Alyssa pun tampil cantik denganmenggunakan hijab.

Menggunakan baju muslim yang bernuansa putih Alyssa Soebandono juga terlihat juga menggunakan hijab. Duduk di samping sang ayah, J.P. Soebandono, wanita yang akrab disapa dengan panggilan Icha itu juga mengikuti acara pengajian.

Penampilan muslimah Icha terlihat dari fotonya. Saat prosesi pengajian pun, Icha juga terdengar menyampaikan ungkapan kasih sayangnya untuk kedua orangtuanya.

Tak hanya pada saat pengajian saja, Icha pun memilih tetap menutup auratnya pada saat siraman dengan ciput (menggunakan dalaman hijab) yang membungkus rapat bagian kepalanya. Saat prosesi siraman, Icha yang telah didampingi oleh sang bunda juga mengenakan baju manset dan kain batik yang berwarna  merah.

Roncean melati pun akhirnya menghiasi bagian kepala dan tubuh Alyssa. Tampak senyuman merekah dari bintang sinetron yang kini sudah berusia 22 tahun itu.

Setelah prosesi siraman, malam harinya rencananya  keluarga Icha akan menggelar ritual malam midodareni. Dan dilanjutkan keesokan harinya, Dude dan Alyssa akan menggelar pernikahan mereka di Sasana Kriya Carani, Taman Mini Indonesia Indah.