Kaka 'Slank' Cerita Tentang Kenangan di Kota Yogya


Ada banyak kenangan di Kota Yogyakarta yang dialami oleh grup musik Slank terutama ketika sejak awal grup ini manggung. Kota yang dipenuh dengan pendatang oleh pelajar dan mahasiswa namun juga masih banyak bangunan-bangunan peninggalan bersejarah yang masih berdiri dan terjaga disana.

"Sejak dulu saya sudah sering diajak ke Yogya. Dan Yogyakarta sendiri juga merupakan kota yang penuh kenangan," tutur Kaka Slank mengawali pembicaraannya kepada para  wartawan di Royal Ambarrukmo Hotel, Jl Laksda Adisutjipto, Sabtu (1/3/2014).

Dia kemudian juga bercerita saat awal-awal Slank berdiri dan mulai manggung dari kota ke kota, Slank juga sempat pernah manggung di Yogyakarta dan Magelang. Dari Jakarta mereka menggunakan mobil Jeep CJ 7 dengan kap yang terbuka.

"Kita berangkatnya  pakai Jeep CJ7 terbuka dan kena angin selama diperjalanan," kenang dia.

Menurutnya bahwa ada banyak kenangan-kenangan di Yogya, kota dengan banyak pendatang, seperti mahasiswa tapi tetap bisa menjaga suasana kota dan bangunan kota yang tidak banyak berubah.

"Kami lihat sejak dulu sampai sekarang banyak bangunan-bangunan yang tidak berubah saat kami tadi lewat berkeliling kota. Ini merupakan sebuah kebanggan tersendiri," katanya.

Dia bahkan menambahkan bahwa  pihaknya menyambut positif ajakan Kemenpora untuk acara launching  Hari peringatan Sumpah Pemuda ke 86. Dalam acara selama lebih kurang 1,5 jam itu, slank pun akan menghibur dengan menyanyikan lagu-lagu mereka sedikitnya 20 lagu.

"Untuk Lagunya akan kita sesuaikan nanti. Salah satunya lagu baru berjudul 'Rebut'. Lagu Ini sesuai dengan semangat kami yang sekarang ini," katanya.